Kamis, Desember 12, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemasangan Jargas Gratis Tahun Depan, Tercatat Ada 11.240 Data KK untuk Pengajuan

BONTANG – Program pemasangan Jaringan Gas (Jargas) gratis di Kota Bontang, akan dilakukan pada 2025 mendatang.

Hal ini dinyatakan oleh Kabag Perekonomian dan SDA Setkot Kota Bontang, Moch Arif Rochman yang menyampaikan bahwa Wali Kota Bontang telah mengirimkan surat kepada, Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) pada 2019 lalu, akan tetapi saat itu tidak ada anggaran untuk program pemasangan.

“Sudah meminta untuk pemasangan jargas gratis di 2019, akan tetapi bertepatan dengan recovery Covid jadi tidak ada anggaran,” ucapnya saat dikonfirmasi, Jumat (6/9/2024).

Sehingga akhirnya, Kementerian ESDM telah meminta Pemerintah Kota (Pemkot) untuk mengirimkan usulan detail pemasangan jargas. Data yang telah tercatat, ada sebanyak 11.240 Kepala Keluarga (KK) di Bontang, yang telah mengusulkan untuk pemasangan jargas gratis.

“Untuk pemasangan jargas gratis, akan dilakukan pada 2025 mendatang, informasi dari Kementerian ESDM,” paparnya.

Maka dari itu, pihaknya telah diminta untuk bisa melengkapi data tersebut secara detail, agar nantinya bisa dilakukan penyambungan nantinya.

Untuk anggaran yang dibutuhkan saat pemasangan jargas pun sebesar Rp 70 miliar, dimana anggaran sebesar ini menjadi salah satu alasan Pemkot untuk melobi ke Provinsi dan ESDM.

“Kami sudah menyampaikan permohonan penambahan jargas, sesuai dengan data dari masyarakat. Semoga nantinya di 2025 dapat terealisasikan,” tutupnya.

Penulis: Dwi S
Editor: Agus S

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER