Senin, Mei 6, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dispora Kukar Gelar Pelatihan Kewirausahaan untuk Difabel

TENGGARONG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kutai Kartanegara (Kukar) terus menunjukkan kepedulian pada penyandang disabilitas atau difabel. Melalui Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kukar, Pemkab menggelar pelatihan kewirausahaan yang dilakukan oleh Klinik Wirausaha Pemuda Mandiri (WPM).

Pelatihan dilakukan selama tiga hari dengan fokus pemuda dan pemudi difabel asal Kukar. Yakni melakukan pelatihan membuat buket seserahan pernikahan. Selain itu juga membuat anyaman kain yang juga untuk seserahan pernikahan.

“Harapan kami ini bisa jadi usaha baru kawan-kawan disabilitas,” ujar Kepala Dispora Kukar, Aji Ali Husni AB.

Ini bukan menjadi kali pertama klinik WPM melakukan pelatihan yang melibatkan teman-teman difabel. Tahun 2022 dan 2023, Dispora Kukar melibatkan 30 pemuda difabel tiap tahunnya. Tidak menutup kemungkinan, tahun-tahun selanjutnya akan digelar pelatihan serupa. Dengan harapan ada kesempatan untuk bersaing.

“Sehingga mereka punya pengelolaan kewirausahaan yang baik,” lanjut Aji Ali.

Kedepannya, Dispora Kukar akan melakukan pendampingan manajemen kewirausahaannya. Agar kawan-kawan difabel yang mengikuti pelatihan, bisa mengelola usahanya dengan baik. Terlebih mampu membuat brand usahanya sendiri. Membesarkan dan meningkatkan pendapatan mereka.

“Selama ini mereka dari tahun kemarin terus didampingi, datangi tempat usaha mereka, saling sharing kita bantu penyediaan alat pendukung usahanya,” tutupnya. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER