BONTANG – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Bontang menggelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di halaman Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Selasa (1/10/2024).
Upacara dihadiri para Aparatur Sipil Negara (ASN), TNI, Polri, hingga anggota DPRD Bontang. Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Bontang, Munawwar bertindak sebagai inspektur upacara. Munawwar mengatakan, upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila diadakan rutin setiap tahun untuk mengenang jasa pahlawan yang telah gugur.
Dia mengatakan, para pahlawan revolusi sudah berjuang habis-habisan saat negara dalam kondisi tidak aman pada saat itu. Saat ini masyarakat sudah menikmatinya. “Perjuangan para pahlawan tidak cukup kita kenang tetapi harus dilanjutkan. Jasa mereka harus kita hormati,” ujarnya usai upacara berlangsung. (adv)