Kamis, Desember 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Dispora Laksanakan Lomba Gerak Jalan Peringatan Hari Sumpah Pemuda

TENGGARONG – Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-96, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kutai Kartanegara (Kukar) menggelar Lomba Gerak Jalan se-Kukar 2024. Acara ini berlangsung pada Kamis (21/11/2024) di Titik Nol depan Museum Mulawarman, Tenggarong, sebagai bagian dari rangkaian perayaan hari bersejarah tersebut.

Lomba yang mengusung tema “Maju Bersama, Indonesia Raya” itu dibuka oleh Asisten I Sekretariat Kabupaten Kukar, Achmad Taufik Hidayat, didampingi Sekretaris Dispora Kukar, Syafliansyah. Puluhan peserta dari berbagai kelompok, mulai dari pelajar SMA hingga masyarakat umum, termasuk ibu-ibu, turut ambil bagian dalam perlombaan tahunan ini.

“Kegiatan ini adalah agenda rutin Dispora Kukar untuk memeriahkan Hari Sumpah Pemuda. Saya bangga melihat antusiasme peserta, terutama generasi muda, yang menunjukkan semangat mereka dalam kegiatan ini,” ujar Taufik.

Taufik juga mengingatkan para peserta untuk tidak hanya fokus pada kecepatan dan kemenangan, tetapi juga menjunjung tinggi sportivitas. Ia berharap kegiatan ini bisa menjadi ajang untuk mempererat persaudaraan di antara peserta.

Acara ini menjadi salah satu cara Dispora Kukar memupuk semangat persatuan dan kebangsaan di kalangan masyarakat, khususnya generasi muda. Dengan dukungan masyarakat yang tinggi, Lomba Gerak Jalan diharapkan terus menjadi tradisi tahunan yang memberikan dampak positif bagi semua pihak.

“Selain menjadi lomba, kegiatan ini kami harapkan menjadi momen yang mempererat ikatan persaudaraan dan menanamkan semangat kebersamaan,” katanya. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER