Kamis, Desember 26, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Festival Kampong Kuliner Dorong Kemajuan UMKM Lokal

TENGGARONG – Festival Kampong Kuliner edisi kelima hadir di Kelurahan Baru, Tenggarong. Acara tahunan yang digelar di Gang 7 Kelurahan Baru ini resmi dibuka Senin (18/11/2024) malam. Selain menjadi ajang pelestarian kuliner khas Kutai, festival ini juga menjadi penggerak Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lokal.

Camat Tenggarong, Sukono, dalam sambutannya mengapresiasi konsistensi masyarakat Kelurahan Baru dalam menyelenggarakan festival ini setiap tahun. Ia menyebutkan Festival Kampong Kuliner tidak hanya menjadi acara hiburan, tetapi juga langkah strategis untuk melestarikan budaya lokal sekaligus memperkuat perekonomian masyarakat.

“Festival ini adalah wujud nyata pelestarian budaya sekaligus pemberdayaan UMKM lokal. Ini lebih dari sekadar acara kuliner, tetapi juga upaya konkret untuk menjaga warisan budaya dan mendorong kemajuan ekonomi,” ujar Sukono.

Sejak hari pertama, festival ini sudah menarik perhatian dari masyarakat. Beragam kuliner khas Kutai dan produk lokal lainnya ditampilkan di berbagai lapak yang dipadati pengunjung. Festival ini menjadi peluang penting bagi UMKM untuk memperkenalkan produk mereka kepada pasar yang lebih luas.

“Antusiasme pengunjung sangat tinggi. Ini adalah momentum bagi UMKM lokal untuk mempromosikan produk mereka sekaligus meningkatkan pendapatan,” tambah Sukono.

Selain menikmati kuliner, pengunjung juga diajak mengenal lebih dalam kekayaan budaya dan kuliner daerah melalui program edukasi yang dihadirkan selama festival berlangsung. Acara yang berlangsung selama sepekan ini memberikan kesempatan luas bagi masyarakat untuk menikmati berbagai sajian.

Sukono berharap Festival Kampong Kuliner dapat terus berkembang menjadi acara yang lebih besar di masa mendatang, bahkan menarik perhatian pengunjung dari luar daerah. Ia optimistis festival ini memiliki potensi menjadi ikon budaya Kelurahan Baru dan mendukung UMKM secara lebih luas.

“Ke depan, kami ingin festival ini menjadi kebanggaan Kelurahan Baru. Semoga UMKM lokal semakin maju dan produk khas daerah makin dikenal luas, baik di tingkat daerah maupun nasional,” pungkas Sukono. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER