Selasa, November 19, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pemekaran Desa Mangkurawang Darat Ditarget Selesai 2025

TENGGARONG – Proses pemekaran Desa Mangkurawang Darat di Kecamatan Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar), terus dipercepat demi memberikan pelayanan publik yang lebih dekat dan berkualitas. Pemekaran ini ditargetkan rampung pada 2025, menjadikan Desa Mangkurawang Darat sebagai desa baru dengan potensi besar dalam mendukung pembangunan.

Camat Tenggarong, Sukono, menyatakan saat ini pihaknya fokus menyelesaikan seluruh dokumen administrasi yang menjadi syarat utama. “Kami terus bekerja keras agar semua dokumen dapat diselesaikan tepat waktu sehingga proses pemekaran berjalan lancar,” ujar Sukono, Kamis (7/11/2024).

Setelah dokumen rampung, langkah selanjutnya adalah pengesahan peraturan daerah (perda) oleh DPRD Kukar. Perda tersebut akan diajukan ke Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur dan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes-PDTT) untuk mendapatkan persetujuan akhir.

Sukono optimistis pemekaran ini akan membawa perubahan besar bagi masyarakat, terutama dalam hal akses pelayanan publik yang lebih cepat dan efektif. Selain itu, pembentukan Desa Mangkurawang Darat juga diharapkan dapat mendorong pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Tenggarong.

“Pemekaran ini bukan hanya soal administrasi, tetapi juga tentang memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk berkembang lebih cepat melalui layanan yang lebih dekat dan pembangunan yang lebih merata,” tegas Sukono.

Desa Mangkurawang Darat nantinya berstatus sebagai desa persiapan sebelum resmi menjadi desa definitif. Status ini memungkinkan pemerintah daerah untuk memantau kesiapan infrastruktur dan layanan dasar, sehingga desa dapat berjalan mandiri saat resmi berdiri.

“Ini adalah langkah besar untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kami akan terus berkoordinasi dengan semua pihak agar proses ini berjalan lancar dan sesuai harapan,” tutup Sukono penuh harapan.

Pemekaran Desa Mangkurawang Darat menunjukkan komitmen kuat Pemkab Kukar dalam mempercepat pemerataan pembangunan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER