Jumat, Oktober 18, 2024
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

1,1 Km Jalan Desa Beloro-Sebulu Modern Rampung Tahun Ini

TENGGARONG – Jalan akses dua desa di Kecamatan Sebulu, Kutai Kartanegara (Kukar), yakni Desa Blora-Sebulu Modern, bakal rampung akhir tahun ini. Kepastian itu diperoleh setelah Wakil Bupati (Wabup) Kukar, Rendi Solihin melakukan kunjungan ke lokasi pembangunan jalan.

Rendi mengatakan, akses infrastruktur jalan sangatlah penting untuk mobilisasi angkutan warga serta barang dan jasa. Bahkan menjadi perhatian khusus dan masuk dalam program prioritas Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kukar 2021-2026.

Dari total 1,7 kilometer (km) jalan yang dikerjakan, sudah dikerjakan sepanjang 600 meter lebih. Sehingga sisa sekitar 1,1 km menuju dermaga penyeberangan kapal feri di Sebulu yang akan dirampungkan sebelum akhir 2023. Untuk jalan 3,6 km hingga Desa Sebulu Modern akan kembali dialokasikan dalam APBD Kukar 2024.

“Insya Allah akan diupayakan sisa 1,1 km jalan Desa Bloro sampai dermaga selesai tahun ini, dan sisa jalan Bloro-Sebulu Modern sepanjang 3,6 km secara bertahap kita masukkan anggaran murni tahun 2024,” ungkap Rendi.

Jalan akses Desa Beloro-Sebulu Modern sudah diinginkan oleh warga sejak lama. Meskipun banyak pula kendaraan-kendaraan perusahaan yang kerap menggunakan jalan berstatus milik kabupaten tersebut.

“Kita tetap fokus memberikan akses kenyamanan infrastruktur bagi aktivitas ekonomi masyarakat, pendidikan, hingga kesehatan,” tutup Rendi. (adv)

spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

BERITA POPULER